Kuliah Tamu: Struktur Bangunan Tahan Gempa - “Bangunan Nir-Rekayasa di Indonesia”

Departemen Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Indonesia

Hotel 1

Dr Teddy Boen memberikan kuliah

Setelah kurang lebih 20 tahun tidak menjadi pengajar aktif di Universitas Indonesia, Dr Teddy Boen kembali menjadi guest lecturer untuk mata kuliah “struktur bangunan tahan gempa” pada tanggal 10 Maret 2020 di ruang S.201 Departemen Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Indonesia. Bahan yang diberikan adalan tentang bangunan nir-rekayasa di Indonesia dan cara membangun rumah tahan gempa, yang selama ini kurang mendapat perhatian dari semua departemen teknik sipil di Indonesia. Tidak hanya secara teori, Dr Teddy Boen juga membagikan pengalamannya selama kurang lebih 60 tahun menekuni gempa bumi, serta turut aktif dalam pembangunan kembali rumah rakyat pasca gempa bumi di banyak wilayah di Indonesia.

Kuliah dihadiri oleh mahasiswa S1, S2, maupun para dosen teknik sipil struktur yang semuanya bekas murid Dr Teddy Boen. Para peserta kuliah sangat antusias dan mengajukan pertanyaan-pertanyaan terkait dengan pembangunan rumah tahan gempa di Indonesia. Bahan yang disajikan diharapkan dapat menambah pengetahuan, serta wawasan yang selama ini kurang diperhatikan.